Kawan-kawan saya merekomendasikan anda membaca kajian menarik yang ditulis oleh Yance Arizona terkait Kajian atas Putusan Mahkamah Konstitusi Tentang Kuasa Negara Atas Sumber Daya Alam (SDA). Judulnya Konstitusi Dalam Intaian Neoliberalisme; Konstitusionalitas Penguasaan Negara Atas Sumberdaya Alam Dalam Putusan Mahkamah Konstitusi.

Menurut saya artikel ini sangat relevan dengan persoalan besar yang dihadapi oleh negeri ini, yakni ancaman terhadap kontrak politik dan kontrak sosial yang bernama Konstitusi, ancaman neoliberalisme atas sendi-sendi berbangsa dan bernegara. Dan di dalam sistim kenegaraan kita MK adalah benteng terpenting penjaga amanah konstitusi. Jangan sampai MK dikebiri dan diobok-obok! Jangan sampai MK dibunuh dalam sistem kenegaraan kita.

Saya juga ingin mengingatkan bahwa KPK juga merupakan benteng penting untuk melawan pengurasan kekayaan alam dan pengebirian pelayanan publik di sektor-sektor yang menguasai hajat hidup orang banyak. Di sektor ini jugalah berputar dana panas yang melimpah sumber KKN.

silah kunjung

0 Comments:

Post a Comment